Rooney Berharap Sepakbola Inggris Terapkan Jeda Musim

Rooney Berharap Sepakbola Inggris Terapkan Jeda Musim
Wayne Rooney mengeluhkan padatnya jadwal musim dingin. (c) AFP
Bola.net - Striker Manchester United, Wayne Rooney, berharap sepakbola Inggris menerapkan masa jeda musim dingin, mengingat perlunya waktu istirahat yang cukup bagi pemain.

Tak seperti liga sepakbola negara lain di dataran Eropa, Premier League memiliki jadwal yang memang terbilang paling padat. Di saat tim dari kompetisi lain tengah berlibur, Inggris justru memasuki fase penting di periode Natal dan tahun baru.

Jadwal boxing day yang diadakan tepat sehari pasca Natal tentu memaksa sejumlah pemain absen merayakan hari besar bersama keluarga. Rooney pun berkelakar mengenai pandangannya pada ide liburan di musim dingin.

"Dua hari pasca laga normalnya kami berada di kolam renang dan gym untuk melakukan pemulihan. Saya masih berpikir bahwa di Inggris seharusnya ada jeda musim dingin, karena itu akan menguntungkan semua pihak. Namun kita harus menerimanya, karena kami profesional," ujarnya.

"Dalam hal memulihkan kondisi dan mempersiapkan tim, hal ini tentu berguna. Selain itu juga akan berguna di level internasional. Semoga hal itu akan datang, karena ini hanya masalah waktu." [initial]

 (mutv/atg)