
Bola.net - - Penyerang Everton, Wayne Rooney memberikan pujian kepada mantan rekan setimnya, Michael Carrick. Rooney menilai gelandang veteran Manchester United itu adalah sosok yang sangat hebat kendati kehebatan itu tidak disadari banyak pihak.
Carrick pertama kali bergabung dengan United pada tahun 2006 silam. Ia dibeli dari Tottenham dan menjadi salah satu pemain kunci di lini tengah setan merah.
Setelah 12 tahun berkarir di Old Trafford, Carrick memutuskan untuk gantung sepatu. Alasan kesehatan membuatnya harus berhenti menjadi pemain, dan ia akan menjadi staff kepelatihan Jose Mourinho musim depan.
Rooney yang bermain lama bersama Carrick menilai sang gelandang seharusnya mendapatkan pengakuan lebih. "Dia [Carrick] adalah teman yang baik dan juga pemain yang hebat," ujar Rooney kepada MEN.
"Banayk orang meremehkan kemampuannya, namun para pemain di ruang ganti tahu betul seperti apa kualitasnya. Dia memiliki kemampuan umpan yang di atas rata-rata, ia juga memiliki pengaruh yang menenangkan tim ini dan ia menjadi bagian dari kesuksesan besar kami."
"Dia adalah pria yang hebat dan juga baik. Saya banyak menghabiskan waktu bersamanya di luar sepakbola seperti kami sering makan malam bersama atau bermain gol. Dia sudah menjadi teman saya untuk waktu yang lama dan saya mendoakan yang terbaik untuknya." tandas top scorer sepanjang masa MU tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 13 Mei 2018 23:16
-
Liga Inggris 13 Mei 2018 21:45
Salah Patahkan Rekor Gol Cristiano Ronaldo di Premier League!
-
Liga Inggris 13 Mei 2018 18:53
-
Liga Inggris 13 Mei 2018 10:09
-
Liga Inggris 13 Mei 2018 01:45
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...