Rooney Bangga Bisa Cetak Rekor Gol United

Rooney Bangga Bisa Cetak Rekor Gol United
Wayne Rooney (c) AFP

Bola.net - - Penyerang Manchester United, Wayne Rooney mengaku bangga bisa mencetak rekor gol bagi klubnya. Rooney mencetak gol ke-250 bagi Manchester United akhir pekan lalu dalam laga Premier League melawan Stoke City.

Rooney mengaku sangat bangga dengan prestasinya itu. Ia menyamai rekor 149 gol Sir Bobby Charlton dua pekan sebelumnya, saat bertemu Reading di ajang FA Cup. Rooney menyebut momen menjadi pencetak gol terbanyak United terasa sangat laur biasa.

"Tentu saa momen itu terasa sangat hebat. Secara pribadi, saya sangat bangga dengan rekor itu. Rasanya menyenangkan karena Sir Bobby selalu di sana. Dia datang langsung ke ruang ganti untuk memberikan ucapan selamat kepada saya. Itu sangat berarti bagi saya," terang Rooney kepada BBC.

Rooney juga bangga karena bisa berbagi kebahagiaan itu bersama anak-anaknya. Saat ini, hanya anak tertuanya saja, Kai, yang mengerti prestasi yang barusan dicetak sang ayah.

"Saya juga bangga karena bisa berbagi kesuksesan ini bersama anak-anak saya. Untuk saat ini hanya putra tertua saja yang mengerti apa yang terjadi. Di rumah, dia mencoba mengulangi gol saya itu."