Rooney Anggap MU Kemasukan Gol Bodoh

Rooney Anggap MU Kemasukan Gol Bodoh
Wayne Rooney (c) Manutd
- Wayne Rooney mengaku amat frustrasi dengan hasil imbang yang diraih oleh Manchester United, usai mereka bermain imbang 3-3 melawan .


Rooney tampil apik dengan mencetak dua gol di St James Park, namun ia tak sanggup membuat timnya meraih tiga angka penuh di kandang tim asuhan Steve McClaren.


Dan Rooney mengatakan bahwa timnya telah memberikan banyak kemudahan pada lawan, hingga mereka gagal meraih kemenangan.


"Saya kira usai kami unggul 2-0, kami mampu mengendalikan permainan, dan kami membiarkan mereka menyamakan kedudukan. Hingga kami mencetak gol ketiga dan kemasukan lagi, amat mengecewakan dari sudut pandang kami," jelas Rooney pada MUTV.


"Saya kira gol lawan amat konyol dan harusnya bisa dihindari. Mereka sudah membuat kami kehilangan dua angka, jadi kami merasa amat kecewa. Kami tidak bisa terus kemasukan tiga gol di tiap laga, jadi kami harus bekerja keras untuk mengatasi ini.


"Anda bisa mencetak gol sebanyak yang Anda mau, namun jika Anda kemasukan gol maka itu adalah masalah. Kami harus terus mencoba mencari keseimbangan dengan mencetak gol dan mencoba mempertahankan kedudukan." [initial]


 (mutv/rer)