'Ronaldo Buat MU Jadi Lebih Buruk? Omong Kosong!'

'Ronaldo Buat MU Jadi Lebih Buruk? Omong Kosong!'
Penyerang Manchester United, Cristiano Ronaldo, dalam laga lanjutan Premier League kontra Everton hari Sabtu (3/10/2021). (c) AP Photo

Bola.net - Mantan striker Manchester United Dwight Yorke tidak sepakat dengan klaim bahwa The Red Devils menjadi lebih buruk setelah Cristiano Ronaldo kembali ke klub.

Manchester United tengah berada dalam periode yang sulit. Mereka hanya menang sekali dalam lima pertandingan terakhirnya.

Jebloknya penampilan MU membuat sang manajer, Ole Gunnar Solskjaer mendapatkan kritikan tajam. Dia dianggap tak becus dalam meramu sebuah tim.

Namun, kritikan kini juga sudah mulai mengarah kepada Ronaldo. Bintang asal Portugal tersebut sudah tidak mencetak gol dalam tiga pertandingan Premier League.

1 dari 3 halaman

Bantah Klaim

Tidak sedikit yang menuduh Ronaldo cuma menghambat Manchester United setelah kembali ke Old Trafford. Namun, Dwight Yorke dengan tegas membantah klaim tersebut.

“Saya pikir itu omong kosong,” kata Yorke kepada talkSPORT.

“Anda memiliki pemain kelas dunia, dan Anda memainkan pemain terbaik Anda, sesederhana itu.

“Para pemain tahu persis apa yang dibawa para pemain itu ke tim dan pemain lain di tim harus melakukan peran khusus untuk mendukung para pemain penyerang."

2 dari 3 halaman

Ronaldo Masih Berkualitas

Performa Ronaldo memang sudah tidak segarang dulu lagi. Namun, Yorke mengklaim Ronaldo masih bisa membuat tim mana pun menjadi lebih baik.

“Untuk orang-orang mulai mengatakan dia membuat tim tidak seimbang, ya, dia mungkin tidak dinamis seperti dulu, tetapi Cristiano Ronaldo di tim mana pun di dunia membuat Anda menjadi tim yang lebih baik,” tegasnya.