Rojo Akui Sempat Dapat Tawaran dari Klub Lain

Rojo Akui Sempat Dapat Tawaran dari Klub Lain
Marcos Rojo (c) AFP
Bola.net - Jelang penutupan jendela transfer musim ini, Marcos Rojo selaku pemain Manchester United, mengaku bahwa dirinya sempat mendapatkan tawaran dari sejumlah klub. Akan tetapi, ia menolak semua tawaran dan menegaskan jika ia ingin bertahan di Old Trafford.

Saat diwawancarai oleh ESPN, pemain tim nasional Argentina itu menyebut bahwa dia ingin membuktikan diri dengan bersaing di skuad inti The Red Devils.

"Saya telah menerima banyak tawaran tapi saya ingin bertahan di sini dan bersaing untuk mendapatkan posisi saya, karena ini adalah klub besar," ujar Rojo.

"Saya mencoba untuk bermain sebanyak mungkin. Saya telah berbicara dengan (Louis) Van Gaal saat saya kembali dan saya kesal dengan semuanya yang terjadi. Tapi, dia bilang tetap akan memperhitungkan saya," imbuh pemain tahun itu.

Meski dikabarkan tengah berseteru dengan sang manajer, namun ia tetap  mengatakan bahwa manajer 63 tahun tersebut merupakan pria yang hebat. "Van Gaal adalah orang yang punya pribadi kuat, dia menuntut banyak kepada para pemain," tutup Rojo.[initial]



  (espn/yp)