Rodwell: Pellegrini Sama Kerasnya Dengan Moyes

Rodwell: Pellegrini Sama Kerasnya Dengan Moyes
Jack Rodwell terbiasa dengan didikan keras dalam sepakbola. © AFP
Bola.net - Midfielder Manchester City, Jack Rodwell, menilai pendekatan yang dilakukan manajer Manuel Pellegrini sama kerasnya dengan eks manajernya di Everton, David Moyes.

Komentar tersebut dilontarkan Rodwell, usai kedatangan Pelelegrini ke Etihad dengan penerapan filosofi sepakbola yang dianggap cukup 'brutal'. Dalam satu hari, skuad The Citizens saat ini harus mengikuti tiga kali sesi latihan.

Hal serupa pernah dirasakannya ketika masih berseragam The Toffees, bersama Moyes, yang kini menangani Manchester United. Kendati demikian, hal itu juga dirasa perlu ketika para pemain kembali dari libur panjang.

"Sistem ini memang brutal, namun inilah yang anda harapkan di masa pra musim. Ini adalah kali pertama sejak saya di City, dan dengan manajer baru pula. Tetapi kami semua sanggup mengatasinya," ujar Rodwell.

"Manajer lama saya di Everton, David Moyes mempekerjakan anda sangat keras dan ia juga seorang manajer yang keras namun fair." [initial]

 (sun/atg)