Rodgers Yakin Tak Dipecat Liverpool

Rodgers Yakin Tak Dipecat Liverpool
Brendan Rodgers (c) AFP
Bola.net - Brendan Rodgers mengungkap bahwa ia berharap bisa terus berada di Liverpool usai musim kompetisi ini berakhir.

Spekulasi yang sebelumnya beredar mengatakan bahwa manajemen The Reds ingin berpisah dengan manajer asal Irlandia Utara tersebut, usai ia gagal mengulang prestasi membawa tim duduk di peringkat dua seperti musim lalu.

Jurgen Klopp sebelumnya sempat dikabarkan tertarik untuk melanjutkan karirnya di Inggris, usai ia mengumumkan akan pergi dari Borussia Dortmund di akhir musim panas. Namun Rodgers yakin pekerjaannya di Liverpool akan terus aman.

"Ya, 150 persen saya yakin akan terus bertahan," jelas Rodgers pada reporter.

"Saya terus bertemu dengan pemilik klub mengenai hal ini. Mungkin ada lebih banyak rumor ketimbang apa yang terjadi sebenarnya. Tidak ada yang berbeda. Ada beberapa penilaian yang dibuat terhadap diri saya. Di sepanjang musim, saya terus berkomunikasi dengan pemilik klub. Saya terus melakukan hal tersebut, seperti yang pernah saya lakukan sebelumnya," pungkasnya. [initial]

 (sm/rer)