Rodgers Ungkap Resep Kehebatan Suarez

Rodgers Ungkap Resep Kehebatan Suarez
Suarez diuntungkan dengan kepergian Carroll. (c) AFP
Bola.net - Brendan Rodgers mengungkap bahwa kepergian Andy Carroll dari Liverpool adalah salah satu kunci sukses kegemilangan Luis Suarez di Liverpool musim ini. Pelatih Liverpool itu menyebut bahwa Suarez jadi lebih bebas untuk berkreasi karena tidak semua permainan tim terpusat ke arahnya.

"Kepergian Andy Carroll membuat adanya situasi di mana kami bisa memanfaatkan kemampuan Luis Suarez dengan lebih baik lagi. Jika Suarez bermain menjadi target man (seperti Carroll) maka itu tidak akan menguntungkan dirinya karena dengan demikian ia akan jadi pusat permainan tim," tuturnya pada Sportsmole.

"Namun ketidakhadirannya (Caroll) membuat Luis Suarez mampu untuk menghubungkan lini per lini dengan lebih baik. Selain itu ada lebih banyak peluang yang juga lebih menguntungkan dirinya," tutup Rodgers.

Liverpool baru saja mengalahkan Norwich City dengan skor 5-1. Di laga itu Suarez bermain luar biasa dengan mencetak 4 gol. [initial]

  (spo/rer)