Rodgers Tegaskan Pentingnya Peran Pemain Senior

Rodgers Tegaskan Pentingnya Peran Pemain Senior
Duo veteran Liverpool, Jamie Carragher dan Steven Gerrard. © AFP
Bola.net - Manajer Liverpool, Brendan Rodgers menegaskan pentingnya keberadaan pemain senior di dalam sebuah tim, menyusul diturunkannya Jamie Carragher di pertahanan timnya.

Komentar tersebut diutarakannya, usai sang manajer terkesan dengan performa Carragher, saat The Reds sukses menahan imbang Manchester City 2-2 di Etihad Stadium.

Tak hanya itu, gol indah dari Steven Gerrard juga membuat Rodgers mengaku takjub dengan kemampuan kedua pemain, yang saat ini berusia di atas kepala tiga tersebut.

Oleh karena itu, Rodgers mengakui bahwa setiap tim seharusnya memiliki pemain senior, sebagai mentor bagi para pemain muda. Terutama bagi The Reds, yang musim ini melakukan peremajaan total di setiap lini.

"Para pemain senior sangat vital bagi kami. Kami memiliki banyak pemain muda yang bertalenta, yang butuh waktu untuk tumbuh. Namun ketika mereka berkembang, mereka memiliki pemain senior yang bermain luar biasa dan tampil konsisten," terang Rodgers. (lfc/atg)