Rodgers Tarik Gerrard Agar Dapat Standing Ovation

Rodgers Tarik Gerrard Agar Dapat Standing Ovation
Brendan Rodgers. (c) AFP
Bola.net - Steven Gerrard mendapatkan sambutan yang cukup aneh saat membela Liverpool menghadapi Chelsea. Awalnya Gerrard mendapat ejekan dan cibiran dari fans tuan rumah yang memenuhi Stamford Bridge.

Namun saat Gerrard ditarik keluar, Fans Chelsea justru memberikan standing ovation kepada kapten Liverpool itu. Mereka bahkan menyanyikan lagu untuk Gerrard, kali ini lagu bernada pujian. Jose Mourinho pun memberikan apresiasi atas aksi suporter Chelsea itu.

Pelatih Liverpool Brendan Rodgers mengaku sudah tahu Gerrard akan mendapat perpisahan yang bagus dari fans Chelsea. Karenanya, ia menarik keluar Gerrard agar bisa mendapat apresiasi dari fans lawan.

"Aksi fans Chelsea sungguh brilian. Saya menarik keluar Gerrard karena alasan itu. Anda lihat sendiri dia memiliki peran penting bagi tim. Dia sudah kerap mendapat ejekan di sini, tapi para suporter Chelsea melakukannya karena mereka tahu bahwa Gerrard adalah superstar. Gerrard sudah lama menjadi duri bagi Chelsea. Menyenangkan melihat dia dihargai di sini," urai Rodgers kepada Sky Sports.

Gerrard berhasil mencetak gol menjelang babak pertama usai. Gol itu membuat kedudukan imbang setelah sebelumnya John Terry mencetak gol cepat bagi Chelsea. [initial]

  (gl/hsw)