Rodgers Sarankan Balotelli Angkat Kaki dari Liverpool

Rodgers Sarankan Balotelli Angkat Kaki dari Liverpool
Brendan Rodgers & Mario Balotelli (c) LFC
- Mantan bos , Brendan Rodgers, belum lama ini diminta pendapatnya mengenai Mario Balotelli, pemain yang ia rekrut dari AC Milan untuk The Reds di musim panas 2014.


Jurgen Klopp, manajer yang kini menangani Anfield Gank, mengatakan bahwa pemain Italia tidak punya masa depan di klub dan Rodgers juga merasa sang pemain harus pindah untuk menemukan kembali permainan terbaiknya.


"Saya kira untuk pemain manapun yang ingin bermain, hal tersebut amat penting," tutur Rodgers pada ESPN FC.


"Dan jika anda tidak masuk dalam rencana manajer, maka tentu saja anda ingin mendapatkan waktu bermain lebih, sebagai seorang pemain profesional."


"Saya harap ia bisa menemukan rumah baru dan menyesuaikan diri dan kembali ke talentanya yang luar biasa, karena ia adalah pemain yang sangat berbakat." [initial]


 (espn/rer)