Rodgers: Provokasi Salah Satu Kelebihan Suarez

Rodgers: Provokasi Salah Satu Kelebihan Suarez
Suarez dibela oleh Rodgers. (c) AFP
Bola.net - Brendan Rodgers membela Luis Suarez, yang dianggap oleh Jose Mourinho melakukan diving di kotak penalti kala ia beraksi di Stamford Bridge dini hari tadi. Menurutnya, Suarez memang selalu bisa melakukan manuver yang berhasil memprovokasi lawan untuk melakukan pelanggaran.

Hal tersebut ia lontarkan tak lama usai Liverpool ditundukkan oleh Chelsea 1-2.

"Luis selalu memprovokasi pelanggaran dari pemain belakang di kotak penalti. Itulah mengapa ia menjadi seorang pemain kelas dunia," tuturnya pada The Mirror.

"Apa yang tidak ia duga adalah bahwa hal tersebut datang dari seseorang yang tidak menguasai bola. Ia menghalanginya. Itu bisa saja menjadi penalti. Namun dia (Mourinho) akan membela pemainnya dan saya akan melakukan hal yang sama," pungkas Rodgers.

Liverpool tunduk melalui dua gol yang dicetak oleh Eden Hazard dan Samuel Eto'o. [initial]

  (mir/rer)