Rodgers Pastikan Skrtel Baik-baik Saja

Rodgers Pastikan Skrtel Baik-baik Saja
Brendan Rodgers & Martin Skrtel (c) AFP
Bola.net - Manajer Liverpool, Brendan Rodgers, memastikan bahwa tak ada cedera serius yang menimpa defender andalannya, Martin Skrtel.

Dalam laga kontra Blackburn Rovers di Anfield, Minggu (08/03), Skrtel sempat terjatuh dan tak sadarkan diri setelah berbenturan dengan Rudy Gestede di menit ke-3. Ia akhirnya ditandu keluar lapangan dan digantikan oleh Kolo Toure.

Usai pertandingan, Rodgers mengatakan bahwa defender 30 tahun tersebut tak mengalami cedera berarti. Skrtel bahkan disebutnya bisa berjalan dengan normal dan bercanda dengannya.

"Skrtel baik-baik saja. Ia sebenarnya bisa saja melanjutkan pertandingan tadi, namun ia harus menaati saran dari tim medis. Ia baik-baik saja di ruang ganti," ungkap Rodgers kala diwawancara BBC.

"Ia terjatuh dengan keras, jadi ada anggapan bahwa ia mungkin pingsan atau mengalami gegar otak. Namun saya akan menyerahkan kesimpulan tersebut pada tim medis," ujarnya. [initial]

 (bbc/dim)