Rodgers: Manchester City Punya Rencana Jangka Panjang

Rodgers: Manchester City Punya Rencana Jangka Panjang
Brendan Rodgers (c) AFP
- Bos , Brendan Rodgers, mengakui bahwa pemilik Manchester City memiliki rencana global untuk meningkatkan level klub di masa mendatang.


Rodgers sempat dekat dengan City, ketika mereka coba mendekatinya di 2010 untuk menjadi asisten bagi Roberto Mancini.


Ia mengatakan pada Daily Mail: "Saya mengenal klub lewat semua diskusi tersebut dan pembicaraan sebelumnya dan saya harus katakan saya kagum dengan pekerjaan dan rencana mereka."


"Mereka memiliki sebuah proyek yang bagus di sana. Mereka ingin menang, namun juga mengembangkan komunitas dan semua yang ada di sekitarnya."


"Saya ditunjukkan mengenai sebuah rencana fasilitas latihan dan stadion mini dan bagaimana mereka akan coba mengembangkan hal yang sama di seluruh dunia."


"Ya, mereka memang sudah mengeluarkan banyak uang, namun saya tahu mereka ingin mendapatkan pemain lewat sistem pembinaan pemain muda. Mereka memiliki banyak pemain bertalenta yang tengah berkembang, jadi mereka punya cara strategis mengenai apa yang ingin mereka lakukan." [initial]





 (tdm/rer)