Rodgers: Liverpool Tidak Akan Belanja Besar

Rodgers: Liverpool Tidak Akan Belanja Besar
Brendan Rodgers. (c) AFP
Bola.net - Brendan Rodgers menerangkan bahwa Liverpool tidak akan lagi belanja besar-besaran sebab target utama mereka, Daniel Sturridge, telah didapatkan.

Sejumlah media mengabarkan bahwa Liverpool masih akan belanja pemain bintang pada jendela transfer Januari ini. Nama Wesley Sneijder pun sempat mencuat akan menjadi buruan The Reds berikutnya.

Akan tetapi, Rodgers mengatakan bahwa ia ragu bahwa pihak managemen akan menyetujui pembelian pemain lagi pada bursa transfer kali ini.

"Anda mungkin bisa mengajukan 20 nama dan jawabannya akan tetap sama. Klub ini telah dikaitkan dengan klub, namun saya tidak melihat terjadi apa-apa di sana," terang Rodgers.

"Kita akan melihat apa yang akan terjadi dalam beberapa minggu ini. Daniel adalah prioritas utama kami dan kami masih akan menunggu pemain mana yang akan dilepas." (sw/bgn)