Rodgers: Liverpool Pasti Belanja Striker

Rodgers: Liverpool Pasti Belanja Striker
Brendan Rodgers. (c) AFP
Bola.net - Liverpool sepertinya memang benar-benar berniat untuk merekrut seorang striker guna menambah daya gedor mereka di paruh kedua Premier League musim ini.

Perjalanan Liverpool pada musim ini tergolong kurang baik pada musim ini. Usai mengakhiri delapan laga tanpa tersentuh kekalahan, The Reds harus menyerah di tangan Aston Villa. Ironisnya, hal tersebut terjadi saat mereka bermain di Anfield Stadium.

Selain itu, minimnya striker jelas menjadi masalah utama bagi tim asuhan Brendan Rodgers ini. Dengan absennya Fabio Borini dan dipinjamkannya Andy Carroll, praktis hanya Luis Suarez lah yang benar-benar berposisi sebagai seorang striker.

Pada bursa transfer musim dingin nanti, Rodgers menuturkan akan membeli seorang penyerang yang tentu saja berada dalam jangkauan mereka, dalam hal harga.

"Tidak diragukan lagi kami akan memperkuat barisan pada Januari nanti dan tidak ragu lagi kami akan mendapatkan sokongan, namun hal itu jika mematuhi dua hal - yaitu ketersediaan dan keterjangkauan sang pemain," tukas Rodgers.

Saat ini Suarez memang benar-benar menjadi tumpuan utama Liverpool dalam mencetak skor. Ini terbukti dengan raihan 10 gol yang juga membuatnya menjadi top scorer klub. Ironisnya, lesakan gol terbanyak kedua Liverpool berasal dari gol bunuh diri. (s360/bgn)