Rodgers: Liverpool Akan Finis di Empat Besar

Rodgers: Liverpool Akan Finis di Empat Besar
Rodgers optimis finis di empat besar. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Liverpool Brendan Rodgers mengaku masih optimis dengan peluang timnya di Premier League. Meski mendapatkan berbagai hasil buruk belakangan ini, Rodgers merasa yakin Liverpool masih bisa finis di empat besar.

Dalam tiga pertandingan terakhir di Premier League, Liverpool selalu mengalami kekalahan. Kini The Reds tercecer di posisi 12 klasemen sementara.

"Saya masih merasa yakin kami akan bisa finis di empat besar. Itu sudah pasti. Saya tahu apa yang bisa kami lakukan. Dengan berbagai alasan, kami belum bisa menunjukkan kekuatan kami, tapi performa kami akan naik," tukas Rodgers seperti dilansir The Telegraph.

Rodgers juga mengungkapkan bahwa target Liverpool dari awal memang finis di empat besar. Selain itu, saat ini Liverpool juga hanya berjarak lima poin dari posisi empat besar klasemen.

"Apa pun yang terjadi, kami tidak tertinggal terlalu jauh. Tujuan kami dari awal memang finis di empat besar dan kemudian naik. Kami saat ini hanya tertinggal lima poin dan masih punya kesempatan mengejarnya." [initial]

 (tel/hsw)