Rodgers Khawatir Sterling Cepat Matang

Rodgers Khawatir Sterling Cepat Matang
Rodgers tak ingin Raheem Sterling terlalu cepatn matang. (c) AFP
Bola.net - Brendan Rodgers rupanya khawatir dengan perkembangan salah seorang pemain mudanya, Raheem Sterling. Menurutnya, pemuda 18 tahun itu justru akan membahayakan karirnya sendiri jika terlalu cepat matang.

"Akan jadi sulit untuk mempertahankan level permainan yang ia tunjukkan saat ini, namun ia masih 18 tahun dan kami ingin memberikan sebanyak mungkin kesempatan pada pemain muda. Akan ada fase di mana kami akan mengajarkan mereka banyak hal," jelasnya pada Daily Express.

"Kami harus hati-hati dan menghindari hal yang sering terjadi di dalam sepakbola, yakni menyingkirkan pemain muda terlalu awal. Saya tak perlu mereka siap di usia 17 tahun. Jika memang siap, maka itu hebat, namun di usia 20 atau 21 merupakan usia yang ideal untuk kematangan seorang pemain."

Rodgers pun kemudian menutup pernyataannya dengan menyebut bahwa Sterling memiliki talenta serta masa depan yang cerah di sepakbola dan juga Liverpool. [initial]

  (dai/rer)