
Bola.net - - Mantan kiper Inggris, Paul Robinson, mengatakan bahwa Joe Hart sudah membuat keputusan yang benar dengan meninggalkan Manchester City dan bergabung sebagai pemain pinjaman di musim panas ini.
Dengan bermain di Serie A, mantan kiper Shrewsbury itu jauh dari sorotan media Inggris dan meski beberapa kali membuat kesalahan di Il Toro, posisinya di timnas Tiga Singa sejauh ini masih aman.
Ia bahkan bermain bagus ketika Inggris menelan kekalahan 0-1 dari Jerman di laga uji coba tengah pekan ini.
Dan menurut Robinson, hal tersebut sudah membawa keuntungan tersendiri untuk Hart.
Paul Robinson
"Saya tidak bisa memberikannya nasihat yang lebih baik ketimbang membela Torino selama setahun. Itu hal terbaik yang bisa dia lakukan: membuat dirinya menjauh dari tekanan, bermain, dan kemudian kembali sebagai pria baru," tutur Robinson menurut Express.
"Steve McClaren melakukan hal serupa - pergi selama setahun dan membangun reputasinya di Belanda. Ketika Joe pergi, dia sama sekali tidak ada di level reputasi yang diharapkan, namun ia akan kembali sebagai kiper yang amat dihargai."
"Ada banyak klub di Premier League yang akan bersaing demi mendapatkan servis Joe di bawah mistar."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Maret 2017 11:10
-
Piala Dunia 23 Maret 2017 20:21
-
Piala Dunia 23 Maret 2017 16:14
-
Liga Inggris 23 Maret 2017 13:40
-
Liga Inggris 23 Maret 2017 01:52
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 12:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:41
-
Otomotif 20 Maret 2025 12:34
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:30
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:29
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 12:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...