Robbie Savage: Erik Ten Hag Layak Diberi Kesempatan Lanjut di MU!

Robbie Savage: Erik Ten Hag Layak Diberi Kesempatan Lanjut di MU!
Erik Ten Hag mengangkat trofi FA Cup musim 2023/2024 (c) AP Photo/Ian Walton

Bola.net - Eks Manchester United, Robbie Savage memberikan pendapatnya terkait masa depan Erik Ten Hag. Ia percaya sang manajer layak diberi kesempatan lagi untuk menangani Manchester United.

Erik Ten Hag saat ini berada dalam ketidakpastian. Manajemen Manchester United saat ini sedang melakukan evaluasi besar-besaran untuk menentukan nasibnya sebagai manajer Manchester United.

Ada pro kontra terkait masa depan Ten Hag. Sejumlah pihak menilai Ten Hag tidak layak dipertahankan setelah MU finish di peringkat delapan musim ini, sementara pihak yang lain menilai Ten Hag layak dipertahankan karena ia sudah melakukan hal yang luar biasa di tengah-tengah keterbatasan Setan Merah.

Savage sendiri masuk dalam kategori kedua. Ia menilai Ten Hag layak diberikan kesempatan untuk mempertahankan pekerjaannya di MU.

Simak komentar lengkap eks pemain MU itu di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Layak Dipertahankan

Layak Dipertahankan

Manajer Manchester United, Erik Ten Hag (c) AP Photo/Rui Vieira

Pada kolomnya di The Mirror, Savage menilai MU harus mempertahankan Ten Hag setidaknya hingga akhir tahun 2024 nanti.

Ia menilai sang manajer telah membuktikan bahwa ia memiliki sesuatu yang diperlukan untuk jadi juru taktik Setan Merah.

"Erik Ten Hag telah membuktikan ia layak menangani Manchester United, setidaknya hingga akhir tahun nanti," tulis Savage.

2 dari 4 halaman

Tutup Musim dengan Trofi

Tutup Musim dengan Trofi

Bruno Fernandes dan Erik Ten Hag mengangkat trofi juara FA Cup 2023/2024 (c) AP Photo/Ian Walton

Savage berpendapat bahwa Ten Hag layak diberi kontrak baru pasalnya ia bisa membawa MU menutup musim dengan trofi juara dan membawa MU lolos ke Eropa.

Ia menyebut pencapaian ini lebih bagus dari manajer-manajer top lainnya sehingga ia layak dieprtahankan.

"Saya memprediksi United kalah di final FA Cup dan saya salah. Ten Hag telah mempersembahkan trofi keduanya bagi Man United, dan saya bisa bilang ia menjalani musim yang lebih bagus ketimbang Mauricio Pochettino, Ange Postecogloui dan bahkan Mikel Arteta," pungkasnya.

3 dari 4 halaman

Diputuskan Pekan Depan

Diputuskan Pekan Depan

Selebrasi gol pemain MU, Alejandro Garnacho, dalam laga vs Man City di final FA Cup 2023/2024 (c) AP Photo/Kin Cheung

Menurut laporan yang beredar di Inggris, nasib Ten Hag akan ditentukan pada pekan depan.

MU akan segera mengumumkan apakah sang manajer dipecat atau dipertahankan di musim panas nanti.