Rob Holding Yang Terus Bikin Wenger Terkesan

Rob Holding Yang Terus Bikin Wenger Terkesan
Rob Holding (c) ist
- Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengatakan bahwa dirinya terkesan dengan performa yang ditunjukkan Rob Holding saat melawan Chivas Guadalajara.


Pada pertandingan tersebut, Rob Holding kembali bermain sejak menit awal untuk berduet dengan Calum Chambers di jantung pertahanan The Gunners. Selain mampu tampil solid, mantan pemain Bolton tersebut juga mampu mencetak satu gol dalam kemenangan 3-1 itu.


"Saya terkesan dengan penampilannya dan dengan kemampuannya beradaptasi dengan sangat cepat ke level yang lebih tinggi," ujarnya.


"Dia menunjukkan kecerdasan, ketenangan, dan punya karakter. Itu mengesankan. Anda tak terlalu sering melihat itu," tandasnya.


Sebagai informasi, tiga gol kemenangan mereka dicetak Rob Holding, Alex Oxlade-Chamberlain dan Chuba Akpom. Sementara satu gol balasan Chivas dicetak oleh Angel Zaldivar melalui titik penalti.[initial]


 (ars/dzi)