
Bola.net - Sebuah pembelaan diberikan Rio Ferdinand kepada Donny van de Beek. Ia menilai terlalu dini untuk menyebut sang playmaker pembelaan gagal di MU.
Van de Beek merupakan salah satu pemain baru di skuat MU. Ia dibeli dari Ajax tahun lalu dengan bayaran sebesar 40 juta Euro.
Namun sejauh ini sang gelandang kesulitan beradaptasi di skuat MU. Sehingga banyak yang menilai pemain Timnas Belanda itu adalah pemain flop di MU.
Advertisement
Namun Ferdinand menilai tidak adil mengatakan Van de Beek pemain gagal di MU. "Saya bisa mengerti perasaan yang ia [van de Beek] rasakan saat ini," ujar Ferdinand kepada FIVE.
Baca komentar lengkap sang legenda di bawah ini.
Kurang Jam Bermain
Ferdinand menilai bahwa ada satu penyebab mengapa Van de Beek tidak maksimal di MU.
Ia merasa sang pemain kurang mendapatkan kesempatan untuk menunjukkan kemampuannya di skuat MU.
"Saya rasa pemain di level manapun, ketika ia hanya diberikan waktu bermain dua atau tiga menit di setiap pertandingan, maka ia tidak bisa menghadirkan perbedaan bagi tim,"
Tidak Adil
Melihat jam bermain Van de Beek yang minim, Ferdinand menilai kritikan yang diberikan kepada sang pemain terlalu kejam.
Ia menilai Van de Beek perlu mendapatkan jam bermain lebih untuk membuktikan kemampuan terbaiknya.
"Saya rasa dia [van de Beek] tidak emndapatkan cukup banyak kesempatan musim ini. Jadi saya rasa tidak adil menyebutnya sebagai pemain flop, karena ia tidak berada dalam posisi untuk bermain secara konsisten," ujarnya.
Bakal Pertahankan
Menurut laporan yang beredar, Solskjaer tidak akan menjual Van de Beek di musim panas nanti.
Ia akan memberikan sang pemain satu musim lagi untuk membuktikan kemampuannya di skuat MU.
(FIVE)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 26 Maret 2021 22:24
Tampil Menawan Bagi Inggris, Mount Tuai Pujian dari Legenda Man United
-
Liga Inggris 26 Maret 2021 21:00
Tidak Hanya Cavani, Boca Juniors Juga Pepet Satu Pemain MU Ini
-
Liga Eropa UEFA 26 Maret 2021 20:48
Jumpa Manchester United di Liga Europa, Bos Granada: Gaskeun!
-
Liga Italia 26 Maret 2021 20:36
Demi Pulangkan Paul Pogba, Juventus Bakal Tumbalkan Dua Pemain Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...