Rindunya Pellegrini Kepada Kompany

Rindunya Pellegrini Kepada Kompany
Vincent Kompany (c) AFP
- Pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini mengungkapkan bahwa dirinya berharap Vincent Kompany bisa kembali saat periode Natal nanti.


City memang sukses mendatangkan nama-nama seperti Eliaquim Mangala dan juga Nicolas Otamendi di dua musim terakhir. Namun keduanya dinilai belum mampu menjadi pengganti sepadan saat Kompany cedera.


Dan dikatakan Pellegrini, Kompany merupakan pemain yang sangat penting dalam skuatnya, terutama untuk mewujudkan target meraih trofi di setiap musim.


"Bila anda menjalani seluruh musim dengan pemain seperti Kompany yang bisa bermain setiap pertandingan, maka tentu saja peluang tim ini untuk memenangkan beberapa trofi menjadi lebih tinggi," ujarnya.


"Vincent Kompany selalu menjadi pemimpin karena dia kapten tim. Apakah kami adalah tim yang lebih baik dengan adanya Kompany, tentu saja. Itulah sebabnya ia adalah kapten dan pemain yang sangat penting," tandasnya.[initial]


 (tds/dzi)