Richarlison Ejek Liverpool Usai Dibantai Aston Villa?

Richarlison Ejek Liverpool Usai Dibantai Aston Villa?
Richarlison (c) AP

Bola.net - Penyerang Everton Richarlison diduga mengejek Liverpool usai mereka dibantai oleh Aston Villa di matchday 4 Premier League 2020-21.

Liverpool bertamu ke markas Villa, Senin (05/10/2020) dini hari WIB. Di atas kertas pasukan Jurgen Klopp sepertinya akan bisa meraih kemenangan.

Namun sejak awal performa Liverpool begitu buruk. Usai blunder Adrian yang berujung pada gol Ollie Watkins, The Reds tak bisa tampil seperti biasanya: Kokoh di belakang dan tajam di depan.

Liverpool dipermak 4-1 di babak pertama. Di babak kedua mereka dihajar dengan skor 3-1.

Total, Liverpool dipermalukan Aston Villa dengan skor 7-2. Ini adalah kekalahan terbesar The Reds sejak tahun 1963 silam.

1 dari 2 halaman

Ejekan Richarlison

Usai pertandingan Aston Villa vs Liverpool berakhir, Richarlison langsung mengunggah sebuah foto di akun Twitter pribadinya. Ia mengunggah foto selebrasi dirinya usai mencetak gol.

Ia tampak berdiri membelakangi kamera. Otomatis ia pun memperlihatkan nomor punggungnya, tujuh.

Pemain asal Brasil ini juga melengkapi foto tersebut dengan emoji api. Angka tujuh ini bisa jadi merujuk pada angka kebobolan Liverpool.

2 dari 2 halaman

Remehkan Van Dijk

Ini bukan pertama kalinya Richarlison berusaha mengejek klub rival sekota Everton tersebut. Sebelumnya ia pernah meremehkan bek Liverpool, Virgil van Dijk.

Ia mengaku tak setuju Van Dijk disebut sebagai bek tengah terbaik di dunia. Ia menyebut ada tiga pemain lain yang lebih hebat dari bek Belanda tersebut.

"Orang-orang banyak berbicara tentang dirinya [Van Dijk], ya ia adalah bek yang hebat tetapi saya sudah pernah menggiring bola melewatinya," kata Richarlison dalam sebuah wawancara dengan Desimpedidos, seperti dilansir Mirror.

"Ia terpilih sebagai salah satu dari tiga besar di dunia karena ia memiliki musim yang luar biasa. Tapi ya, bagi saya ada pemain bertahan yang lebih baik," klaimnya.

Ketika diminta untuk menyebutkan tiga bek yang ia yakini lebih unggul dari Van Dijk, Richarlison menjawab: "Thiago Silva, Marquinhos, dan Sergio Ramos."

Serunya, Liverpool sendiri akan segera berduel melawan Everton di matchday kelima Premier League. Richarlison dkk akan bersua lawan Virgil van Dijk cs di Goodison Park, 17 Oktober 2020.

(Twitter)