
Bola.net - Kerpergian Didier Drogba menciptakan satu lubang di barisan serang Chelsea. Dengan hanya menyisakan Diego Costa dan Loic Remy, kampiun Premier League itu sedang memburu striker baru.
Sang manajer, Jose Mourinho telah memastikan timnya membutuhkan tambahan satu striker level papan atas untuk melengkapi timnya. Beberapa nama seperti Edinson Cavani, Falcao dan Christian Benteke sudah sempat dikaitkan dengan The Blues.
Sekarang, rumor terbaru dihembuskan oleh mirror.co.uk di mana mereka mengabarkan bahwa Gonzalo Higuain masuk daftar belanja Mourinho. Baik Mourinho dan Higuain pernah bekerja sama di Real Madrid, ini yang menjadi dasar dari rumor tersebut.
Tetapi untuk mendapatkan striker Argentina itu, Chelsea harus bersedia merogoh kocek hingga 30 juta poundsterling. London Biru sendiri ditengarai sudah menghubungi Napoli untuk membuka pembicaraan transfer atas penyerang 27 tahun itu.
Dengan situasi yang sedang berkembang di Napoli saat ini, masalah transfer Higuain sepertinya akan bergantung pada beberapa hal. Utamanya karena Partenopei sedang dalam proses mencari manajer anyar sebagai pengganti Rafael Benitez yang sudah resmi menangani Real Madrid mulai musim depan. [initial]
(mir/dct)
Sang manajer, Jose Mourinho telah memastikan timnya membutuhkan tambahan satu striker level papan atas untuk melengkapi timnya. Beberapa nama seperti Edinson Cavani, Falcao dan Christian Benteke sudah sempat dikaitkan dengan The Blues.
Sekarang, rumor terbaru dihembuskan oleh mirror.co.uk di mana mereka mengabarkan bahwa Gonzalo Higuain masuk daftar belanja Mourinho. Baik Mourinho dan Higuain pernah bekerja sama di Real Madrid, ini yang menjadi dasar dari rumor tersebut.
Tetapi untuk mendapatkan striker Argentina itu, Chelsea harus bersedia merogoh kocek hingga 30 juta poundsterling. London Biru sendiri ditengarai sudah menghubungi Napoli untuk membuka pembicaraan transfer atas penyerang 27 tahun itu.
Dengan situasi yang sedang berkembang di Napoli saat ini, masalah transfer Higuain sepertinya akan bergantung pada beberapa hal. Utamanya karena Partenopei sedang dalam proses mencari manajer anyar sebagai pengganti Rafael Benitez yang sudah resmi menangani Real Madrid mulai musim depan. [initial]
Update berita Premier League mu di sini
- Cech Ingin Secepatnya Capai Kesepakatan Dengan Chelsea
- Selain van Ginkel, Newcastle Incar Target MU
- Arsenal Akan Beli Pemain-pemain Baru dan Siap Menangkan Premier League
- Gaji Tinggi Nani Gagalkan Trannsfernya ke Roma?
- Dapat Ings, Liverpool Tetap Diminta Beli Striker Berkelas
- Gantikan De Gea, Robson Sarankan Van Gaal Beli Petr Cech
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 Juni 2015 21:14
-
Liga Inggris 8 Juni 2015 20:54
-
Liga Inggris 8 Juni 2015 20:00
Mourinho Akui Sulit Cari Pemain Yang Cocok di Bursa Transfer
-
Liga Inggris 8 Juni 2015 19:28
-
Liga Inggris 8 Juni 2015 18:48
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...