
Bola.net - Klub Premier League Liverpool mengumumkan bahwa mereka resmi mengangkat Jorg Schmadtke sebagai Sporting Director barunya, menggantikan Julian Ward.
Pos Sporting Director merupakan salah satu pos yang berperan krusial atas kesuksesan Liverpool dalam beberapa tahun terakhir. Mulanya pos tersebut dijabat oleh Michael Edwards.
Namun ia mengundurkan diri dari jabatannya pada akhir musim 2021/2022. Posisi yang ditinggalkannya kemudian diwariskan kepada Julian Ward.
Advertisement
Namun pada November 2022 lalu, Ward membuat keputusan mengejutkan. Ia mengatakan akan mundur dari jabatannya dan akan gabung Ajax Amsterdam pada musim panas 2023 ini.
Liverpool Resmikan Jorg Schmadtke
Liverpool kini sudah mendapatkan pengganti Julian Ward. Pada Selasa (30/05/2023) pagi waktu setempat, mereka mengumumkan bahwa Jorg Schmadtke kini resmi menjadi Sporting Director baru di Anfield.
"Liverpool FC dapat mengonfirmasi Jorg Schmadtke telah ditunjuk sebagai direktur olahraga klub yang baru."
"Pria Jerman berusia 59 tahun itu akan memulai peran barunya pada 1 Juni, tunduk pada penyelesaian formalitas izin kerja yang berhasil, dan akan mengambil alih sebagai direktur olahraga Liverpool dari Julian Ward, yang akan mengucapkan selamat tinggal musim panas ini setelah lebih dari satu dekade di klub." Demikian sebagian pernyataan dari Liverpool.
Pernyataan Bos FSG
Presiden FSG, Mike Gordon, menyambut kedatangan Jorg Schmadtke dengan tangan terbuka. Mike senang dengan penunjuan Jorg, terlebih ia memiliki segudan pengalaman dalam urusan sepak bola.
We can confirm Jorg Schmadtke has been appointed as the club's new sporting director.
— Liverpool FC (@LFC) May 30, 2023
“Pertama, saya ingin menyambut Jorg ke Liverpool Football Club dengan pengetahuan bahwa ia akan membawa banyak pengetahuan dan pengalaman ke dalam peran di mana kualitas seperti itu hanya dapat bermanfaat bagi dirinya dan kami," ucap Mike.
“Jorg akan bekerja dengan departemen operasi sepak bola kami karena terus memberikan dukungan untuk Jürgen Klopp, sejalan dengan upaya berkelanjutan kami untuk terus tumbuh dan berkembang klub di semua bidang," sambung Mike.
Pesan untuk Julian Ward
Mike Gordon juga tak lupa memberikan pesan perpisahan pada Julian Ward. Ia berterima kasih pada Julian atas semua kerja kerasnya di Liverpool selama ini. Mike juga mendoakan Julian agar sukses di klub barunya.
“Pada saat yang sama kami menyambut Jorg, kami juga harus mengucapkan selamat tinggal kepada Julian Ward, yang telah melayani kami dengan ketekunan, ketabahan, dan energi yang tak tergoyahkan dalam sejumlah peran, yang terbaru adalah direktur olahraga," tuturnya.
“Kami mendoakan yang terbaik untuk Julian dan keluarga mudanya di masa depan dan berterima kasih atas semua yang telah dia lakukan untuk Liverpool FC selama 11 tahun terakhir," pungkas Mike.
Profil Singkat Jorg Schmadtke
Jorg Schmadtke dulunya adalah seorang kiper. Ia pernah membela beberapa klub seperti Fortuna Dusseldorf dan Freiburg.
Jorg juga pernah jadi manajer pada 2007 silam. Saat itu ia ditunjuk sebagai caretaker untuk klub Alemannia Aachen.
Namun sebelum itu pada tahun 2001 ia menjabat sebagai Sporting Director di klub tersebut. Pada 2009 hingga 2013, ia dipercaya menduduki posisi yang sama di Hannover 96.
Setelah itu ia sempat bekerja di Hamburger SV sebentar sebelum merapat ke FC Koln pada tahun 2013 dan kemudian mundur pada tahun 2017. Kemudian ia pindah ke VfL Wolfsburg pada 2018.
Klasemen Premier League
(Liverpoolfc.com)
Baca Juga:
- Nggak Dulu! Diincar Liverpool, Bek Ini Pilih Bertahan di Torino
- Liverpool Tolak Kepindahan Permanen Fabio Carvalho
- Klasemen Akhir Premier League 2022/2023 Tanpa VAR: Arsenal Tetap Gagal Juara, MU Bagaimana?
- Bapuk Pada Musim 2022/2023, Liverpool Siap 'Gila-gilaan' di Masa Pramusim
- Setelah MU, Kini Liverpool Juga Ingin Angkut Kounde dari Barcelona
- Jalani Musim Buruk, Klopp Siap Bangkit Bersama Liverpool!
- Klasemen dan Top Skor Akhir Liga Inggris 2022/2023
- Laga Banjir Gol Liverpool Musim Ini: Pembantaian MU hingga Fun Football vs Southampton
- Jadwal Lengkap Premier League 2022/2023 di SCTV dan Vidio
- Liverpool Seri Lawan Southampton: Fun Football, Aman dari Madrid, Waktunya Revolusi, Nggak Ada Teror
- Rapor Skuad Liverpool di Laga Lawan Soton: Jota Top, Firmino Nano-nano, Kelleher Malah Ngelamun
- Man of the Match Southampton vs Liverpool: Diogo Jota
- Hasil Pertandingan Southampton vs Liverpool: Skor 4-4
- Tonton Kuy Highlights Delapan Gol Southampton vs Liverpool yang Seru Banget!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 29 Mei 2023 14:58
-
Editorial 29 Mei 2023 13:16
4 Pemain yang Bisa Dikejar Liverpool Jika Mason Mount Dibajak MU
-
Liga Inggris 29 Mei 2023 07:42
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...