Resmi jadi Pemain MU, Amad Diallo Janjikan Dua Hal Ini

Resmi jadi Pemain MU, Amad Diallo Janjikan Dua Hal Ini
Amad Diallo resmi bergabung dengan Manchester United (c) MUFC Official

Bola.net - Sebuah tekad diungkapkan Amad Diallo. Pemain berusia 18 tahun itu berjanji akan memberikan segenap kemampuannya untuk tumbuh dan berkembang di Manchester United.

Per pekan yang lalu, Diallo resmi menjadi bagian dari Manchester United. Setelah proses administrasi transfernya dari Atalanta kelar.

Sejauh ini ada ekspektasi besar pada pemuda 18 tahun ini. Pasalnya ia disebut-sebut sebagai salah satu bakat muda terbaik di Serie A, di mana ia kerap dijuluki Messi dari Pantai Gading.

Diallo cukup optimistis bahwa ia bisa menjawab ekspektasi yang ada padanya. "Saya masih muda, saya masih berusia 18 tahun dan jalan saya masih sangat panjang," ujar Diallo kepada MUTV.

Baca komentar lengkap sang winger di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Janjikan Dua Hal

Demi menjawab ekspektasi besar itu, Diallo menjanjikan dua hal. Ia berjanji akan terus belajar dan juga ia akan bekerja keras di MU.

"Saya ingin belajar dan berkembang di klub ini. Saya akan mendengarkan saran dari para pemain yang lebih berpengalaman dan juga para pelatih."

"Saya juga akan memberikan kemampuan terbaik saya dan juga bekerja keras untuk sukses di klub ini."

2 dari 3 halaman

Pesan untuk Fans

Pada kesempatan ini, Diallo menyampaikan pesan kepada para loyalis Manchester United.

Ia menyebut bahwa ia sudah tidak sabar mengawali karirnya di Old Trafford.

"Saya ingin mengucapkan halo kepada para pendukung Manchester United di seluruh dunia. Saya sudah tidak sabar memulai pengalaman saya di klub ini." ujarnya.