
Bola.net - - Manchester United terancam gagal mendapatkan Renato Sanches dari Bayern Munchen. Gelandang muda asal Portugal ini disebut tengah membicarakan kepindahannya dengan
MU sudah lama tertarik mendatangkan Sanches. Musim panas lalu, klub asal Inggris tersebut sudah berupaya mendatangkan Sanches ke Old Trafford. Tapi, Sanches kemudian gabung dengan Munchen dengan harga 30 juta pounds. Sementara itu, MU mendapatkan Paul Pogba dengan harga 89 juta pounds.
Karier Sanches bersama Munchen tak berjalan seperti yang diharapkan. Pemain 19 tahun tersebut tercatat hanya sembilan kali dipercaya bermain sejak menit awal di semua kompetisi.
Carlo Ancelotti dikabarkan siap melepas Sanches ke klub lain. Meminjamkan pemain merupakan salah satu opsi yang tengah dipertimbangkan Munchen.
MU siap menyelamatkan karier Sanches. Jose Mourinho telah membahas kemungkinan mendapatkan Sanches dengan agen pemain, Jorge Mendes. Namun pembicaraan ini sepertinya tak menghasilkan kesepakatan positif.
Menurut Diario Gol, Sanches lebih tertarik gabung dengan Barcelona. Agen pemain juga dikatakan telah menjalin komunikasi dengan klub raksasa di La Liga tersebut.
Barcelona memang tengah membutuhkan pemain muda untuk mengisi lini tengah. Pelatih baru Barca, Ernesto Valverde, menginginkan gelandang muda yang diproyeksikan sebagai penerus Andres Iniesta dan Arda Turan yang akan meninggalkan Camp Nou.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 12 Juni 2017 23:18
-
Liga Spanyol 12 Juni 2017 15:30
-
Liga Spanyol 12 Juni 2017 15:20
-
Editorial 12 Juni 2017 14:50
-
Open Play 12 Juni 2017 13:45
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...