Remy Siap Bersaing dengan Falcao

Remy Siap Bersaing dengan Falcao
Radamel Falcao (c) AFP
Bola.net - Loic Remy mengatakan bahwa ia siap bersaing dengan Radamel Falcao untuk memperebutkan satu tempat di tim utama musim depan.

Sebelumnya, muncul banyak kabar yang mengatakan bahwa pemain Prancis tersebut akan hengkang dari Stamford Bridge, lantaran ia tidak sanggup jika harus bersaing dengan Falcao dan Diego Costa untuk memikat hati Jose Mourinho musim depan.

"Jadi bagi saya, amat bagus jika bisa bermain dengannya. Saya bisa banyak belajar di sesi latihan dengan adanya pemain seperti dirinya. Amat bagus kami memiliki Diego Costa dan Falcao, bersama dengan saya, agar saya bisa terus meningkat dan menjadi striker yang bagus," tutur Remy pada reporter.

"Bisakah saya menjadi pilihan utama di sini? Tidak ada yang mustahil, jadi ya. Saya tahu bahwa Diego merupakan striker yang bagus dan ia mencetak banyak gol, jadi saat ini ia menjadi pilihan utama. Namun bagi saya, ada banyak hal yang berubah dengan cepat di sepakbola, jadi saya takkan berubah" pungkasnya. [initial]

 (tfa/rer)