Rekrut Falcao, Sheringham Anggap Chelsea Lakukan Perjudian

Rekrut Falcao, Sheringham Anggap Chelsea Lakukan Perjudian
Radamel Falcao (c) CFC
Bola.net - Chelsea sedang melakukan perjudian besar dengan merekrut Radamel Falcao di musim panas ini. Pendapat tersebut dilontarkan oleh mantan striker Inggris Teddy Sheringham.

Falcao tidak mampu menampilkan permainan terbaiknya saat membela Manchester United di musim lalu. Namun hal tersebut justru tidak menghalangi The Blues untuk mendatangkan Falcao ke Stamford Bridge.

Chelsea akhirnya berhasil mendapatkan Falcao dengan status pinjaman selama satu musim. Namun Sheringham tidak bisa memahami keputusan Chelsea nekat merekrut pemain asal Kolombia itu.

"Transfer Falcao adalah perjudian. Dari sudut pandang Falcao dia sering mengalami cedera tahun lalu dan tidak bisa menampilkan permainan terbaiknya," kata Sheringham kepada 888sport.

"Entah Mourinho telah melihat sesuatu di dalam dirinya yang orang lain belum atau mungkin Man United tidak bisa memainkan dia dengan baik. Apa pun itu Chelsea akan mencari cara untuk mengeksploitasinya. Dia adalah pemain sepakbola top sehingga hanya persoalan mendapatkan kembali kemampuan terbaiknya."[initial]

 (les/ada)