
Bola.net - Antonio Rudiger jadi salah satu pembelian besar Real Madrid musim panas ini. Dia bakal mengisi jantung pertahanan Los Blancos untuk beberapa tahun ke depan.
Transfer Rudiger jelas mencuri perhatian. Bek 29 tahun itu bisa dianggap sebagai salah satu yang terbaik di Premier League dalam beberapa tahun terakhir.
Madrid beruntung bisa mendapatkan Rudiger dengan gratis. Situasi Chelsea saat itu tidak ideal, ada gejolak internal, jadi mereka tidak bisa menawarkan kontrak baru untuk Rudiger.
Advertisement
Musim belum dimulai, tapi Rudiger sudah menunjukkan potensinya sebagai pilar pertahanan dan sebagai pemimpin tim. Apa maksudnya?
Main impresif di El Clasico
Akhir pekan lalu, tepatnya Minggu (24/7/2022), Rudiger dipercaya turun sebagai starter dalam duel uji coba pramusim Barcelona vs Real Madrid di Las Vegas, Amerika Serikat.
Meski belum sepenuhnya nyetel dengan tim, performa Rudiger terbilang mengesankan. Dia memaksimalkan kesempatan yang diberikan Carlo Ancelotti dengan sebaik-baiknya.
Di laga tersebut Rudiger dimainkan sebagai bek kiri, tentu bukan posisi terbaiknya. Namun, dengan kondisi seperti itu pun Rudiger sudah bisa bermain sangat baik.
"Saya sangat menyukainya. Saya tahu itu bukan posisi terbaiknya, tapi dia bergerak sangat cerdas," ujar Ancelotti setelah pertandingan.
Karakter pemimpin
Menariknya, bukan hanya performa apik yang diberikan Rudiger. Lebih dari itu, bek Jerman ini menunjukkan karakter tangguh dan kualitas sebagai pemimpin.
Rudiger jelas termasuk pemain yang punya karisma di lapangan. Dia tidak takut beradu fisik dengan pemain lawan, bahkan jika harus sampai bersitegang.
Di laga kemarin, Rudiger maju pasang badan untuk membela Vinicius Junior yang menjadi sasaran tekel keras Barca. Dia bahkan terlibat adu tarik dengan Ronald Araujo.
Keberanian Rudiger patut diacungi jempol untuk ukuran pemain baru. Dia bukan hanya bek tengah top, dia adalah seorang pemimpin baru di Santiago Bernabeu.
Sumber: Bola, Marca
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- 5 Bek Prancis Terakhir yang Membela Barcelona, Bapuk Semua?
- Presiden Barcelona Joan Laporta Dansa dengan Perempuan di Jalanan, Ada Apa?
- Raphinha 2.0! Barcelona Siapkan Tawaran Lebih Murah dari Chelsea untuk Transfer Jules Kounde
- Prediksi Real Madrid vs Club America 27 Juli 2022
- Update Transfer Resmi La Liga 2022/2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 29 Juli 2022 17:04
-
Liga Spanyol 29 Juli 2022 05:40
Jika Kondisinya Darurat, Real Madrid Akan Datangkan Timo Werner
-
Liga Spanyol 27 Juli 2022 21:59
Sebelum ke Arsenal, Gabriel Jesus Nyaris Gabung Real Madrid?
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:49
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:48
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:47
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...