Reid: Ramires Terlalu Gampang Jatuh

Reid: Ramires Terlalu Gampang Jatuh
Steven Reid (c) bmail
Bola.net - Laga antara Chelsea kontra West Brom yang berakhir imbang 2-2 semalam (09/11) diakhiri dengan sebuah kontroversi saat wasit Andre Marriner memberi hadiah penalti bagi The Blues di injury time menit terakhir.

Hukuman tersebut dijatuhkan setelah Marriner melihat gelandang Chelsea, Ramires terjatuh di kotak terlarang setelah bersinggungan dengan defender WBA, Steven Reid. Insiden yang terjadi di detik-detik akhir laga tersebut memantik emosi sejumlah penggawa The Baggies yang melakukan protes cukup keras kepada wasit.



Ditemui reporter usai laga, Reid sebagai sosok yang dikambing hitamkan atas insiden tersebut buka suara dan menyatakan tak seharusnya timnya dijatuhi penalti.

"Saya merasa benturan tersebut sangat ringan. Memang ada kontak fisik, namun itu hanyalah adu badan yang adil. Ramires jatuh dengan begitu gampangnya," keluh Reid.

"Unggul 2-1 hingga menit terakhir lalu kebobolan oleh gol penalti, rasanya sangat sulit kami terima."

Chelsea lebih dahulu unggul melalui Samuel Eto'o, sebelum WBA membalikkan kedudukan lewat gol Shane Long dan Stephane Sessegnon. Penalti di menit akhir yang didapatkan Ramires pada akhirnya berhasil dieksekusi dengan baik oleh Eden Hazard untuk memastikan hasil imbang 2-2.[initial]

      (sky/mri)