
Bola.net - - Nathan Redmond merasa Southampton harusnya meraih tiga poin saat menjamu Manchester United di kandang sendiri, St Mary's, Kamis (18/5) dini hari tadi.
Southampton memiliki beberapa kans besar untuk mencetak gol melawan Manchester United, termasuk penalti Manolo Gabbiadini yang digagalkan Sergio Romero.
Dan Redmond mengatakan meskipun timnya bisa bersyukur karena masih meraih satu poin, ada beberapa kekecewaan di ruang ganti karena gagal meraih kemenangan.
"Kami harusnya mendapatkan tiga poin dan kami sedikit kecewa. Kami akan mengambil poin ini, tapi kami harusnya memaksimalkan peluang-peluang kami," ujarnya.
"Bila Gabbi mencetak gol penalti maka ini mengubah jalannya permainan, tapi kami harus lebih memaksimalkan peluang kami. Saya tak fokus pada apa yang Manchester United lakukan atau tim lain lakukan," sambungnya.
"Kami fokus pada apa yang kami bisa dan ketika kami kembali ke ruang ganti kami kecewa kami tak memaksimalkan peluang kami. Kami telah memainkan banyak permainan musim ini dan kami masih ingin finish setinggi mungkin," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 17 Mei 2017 22:35
-
Liga Eropa UEFA 17 Mei 2017 15:20
-
Liga Inggris 17 Mei 2017 15:00
-
Liga Inggris 17 Mei 2017 13:30
-
Liga Inggris 17 Mei 2017 12:10
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...