Redknapp Yakin Kane Takkan Tergoda Uang Real Madrid

Redknapp Yakin Kane Takkan Tergoda Uang Real Madrid
Harry Kane (c) Ist

Bola.net - - Eks bos , Harry Redknapp, mengaku tak bisa membayangkan Harry Kane akan meninggalkan Real Madrid.

Redknapp menepis anggapan tersebut untuk menenangkan para suporter, dengan mengatakan pemain 24 tahun takkan pergi ke mana-mana dalam waktu dekat.

Kane, yang kini dianggap sebagai salah satu striker terbaik dunia, kabarnya tengah menarik minat Madrid. Los Blancos bahkan diklaim siap membayar hingga 200 juta pounds untuk menebus servis sang bomber.

Namun Redknapp mengatakan di talkSPORT: "Tidak akan ada orang yang tak suka Kane. Dia profesional. Saya beruntung pernah menukanginya ketika masih muda dan dia ada di kelas yang berbeda."

Harry KaneHarry Kane

"Dia tidak akan menjadi sosok yang berpikir soal gaji 200.000 atau 300.000 pounds per pekan. Dia bahagia di Spurs. Mereka mencintainya. Dia akan menjadi kapten, saya yakin. Dia ada di klub yang hebat."

"Daniel Levy harus menjaganya dan memastikan kontranya layak untuk pemain sekelasnya dan saya yakin dia akan mendapatkan itu."

"Namun saya tak bisa membayangkan dia menggedor pintu dan buru-buru meninggalkan Tottenham."

Kane mencetak gol kemenangan Inggris atas Slovenia semalam dan memastikan langkah negaranya menuju putaran final Piala Dunia 2018.