Redknapp: Skuad Spurs Perlu Diperkuat

Redknapp: Skuad Spurs Perlu Diperkuat
Spurs berjuang amankan posisi empat besar. © AFP
Bola.net - Tottenham Hotspurs musim ini sempat menjadi salah satu kekuatan besar di Liga Premier namun penampilan mereka di paruh musim kedua cenderung menurun. Harry Redknapp sendiri memiliki solusi atas permasalahan timnya tersebut.

Spurs sebelumnya selalu berada di posisi tiga besar namun posisi mereka akhirnya terjungkal setelah serangkaian penampilan yang mengecewakan. Kini mereka bersaing ketat dengan Arsenal, Newcastle, dan Chelsea untuk mendapatkan jatah ke Liga Champions musim depan. Redknapp ingin agar klubnya memperkuat skuad mereka demi persiapan yang lebih baik untuk menghadapi musim depan.

"Kami adalah tim yang bagus. Jika kami memperkuat skuad pada bursa transfer nanti maka kami dapat membangun sebuah tim yang mampu berada di sana lagi (posisi empat besar) musim depan," ujar Redknapp.

"Kompetisi di liga tengah berubah dan posisi empat besar sungguh sangat sulit untuk dicapai."

Pekan ini Spurs akan menjalani pertandingan terakhir di Liga Premier menghadapi Fulham. Saat ini mereka hanya tertinggal satu poin dari peringkat ketiga, Arsenal. (dai/Rev)