Redknapp: Sir Alex Sekalipun Takkan Buat MU Lebih Baik

Redknapp: Sir Alex Sekalipun Takkan Buat MU Lebih Baik
Sir Alex Ferguson (c) AFP
- Harry Redknapp percaya Manchester United musim ini tidak akan lebih baik, sekalipun mereka ditangani Sir Alex Ferguson.


United, yang tengah bersiap menghadapi Derby County di Piala FA, menjalani musim yang sulit di bawah Louis van Gaal kali ini.


Laporan yang beredar belakangan mengatakan bahwa Jose Mourinho sudah disiapkan untuk menggantikan bos asal Belanda di Old Trafford. Klub sendiri tengah duduk di peringkat lima klasemen, tertinggal lima angka dari Tottenham di peringkat empat.


Redknapp lantas menulis di Twitter: "Ada banyak gosip yang beredar, namun saya kira LVG tidak akan pergi."


"Bahkan jika Sir Alex masih ada di sana, mereka bakal terus duduk di peringkat enam atau lima, dengan pemain yang ada saat ini."


Van Gaal sendiri masih terikat kontrak di Old Trafford hingga 2017 mendatang. [initial]


 (twi/rer)