Redknapp Sarankan MU Duetkan Martial Dengan Rooney

Redknapp Sarankan MU Duetkan Martial Dengan Rooney
Anthony Martial (c) AFP
- Mantan gelandang , Jamie Redknapp, menyarankan pada Louis Van Gaal untuk menduetkan Anthony Martial dengan Wayne Rooney.


Belakangan ini, performa Manchester United dikritik habis-habisan oleh banyak pihak. Bahkan para mantan pemain Setan Merah seperti Paul Scholes juga memberikan kritikan tajam pada gaya main yang diusung Van Gaal.


Selain dituding bermain membosankan, United juga dikritik karena mereka miskin gol, terlebih di tiga laga terakhirnya. Kemudian muncul desakan agar Rooney dicadangkan dan Martial kembali dimainkan sebagai penyerang tengah ketimbang winger kiri.


Menurut Redknapp, Martial semestinya tak dimainkan di kiri dan harus kembali dimainkan sebagai ujung tombang United. Pemain 19 tahun itu disebutnya tak harus menggantikan Rooney, namun justru bisa berduet dengannya.


"Lawan Everton ia (Martial) dimainkan di kiri untuk menghentikan laju Seamus Coleman. Sejak kapan United mulai peduli untuk menghentikan serangan tim lawan? Mereka adalah tim yang seharusnya menyerang tim lawan. Dengan adanya Martial di depan, pergerakan United nampak lebih mengalir dan lebih ofensif," ujar Redknapp seperti dilansir Daily Mail.


"Namun ia tak harus menggantikan Rooney. Mengapa mereka tak memainkannya sebagai pasangannya atau memainkan Rooney di belakang pemain Prancis itu? Seperti apapun mereka melakukannya, mereka memerlukan kecepatan Martial di lini depan," serunya. [initial]


 (dm/dim)