Redknapp: Liverpool Salah Satu Kandidat Juara Musim Ini

Redknapp: Liverpool Salah Satu Kandidat Juara Musim Ini
Jurgen Klopp (c) AFP
- Mantan pemain Liverpool, Jamie Redknapp mengatakan keyakinannya bahwa The Reds musim ini akan menjadi salah satu kandidat untuk juara Premier League.


Berbicara kepada Sky Sport, Redknapp mengatakan bahwa dirinya sangat yakin bahwa tak adanya agenda bermain di Eropa akan membantu pasukan Jurgen Klopp musim ini.


"Saya pikir Liverpool bisa benar-benar dekat dengan juara," ujarnya.


"Tim ini bisa mendapatkan keuntungan dari tak adanya sepakbola Eropa. Mereka bisa semakin dekat untuk memenangkan gelar. Jurgen Klopp telah mendapatkan timnya sekarang. Ini musim besar baginya," tandasnya.


Di musim pertama Klopp -yang menggantikan Brendan Rodgers pada Oktober lalu- pelatih asal Jerman tersebut sukses membawa The Reds bermain di dua final, Capital One Cup dan Liga Europa meskipun keduanya berakhir dengan kekalahan.[initial]


 (sky/dzi)