Redknapp Kembali Sebut Mourinho Pasti ke MU

Redknapp Kembali Sebut Mourinho Pasti ke MU
Jose Mourinho (c) AFP
- Harry Redknapp belum lama ini mengklaim bahwa Jose Mourinho sudah hampir pasti akan datang ke Manchester United, karena klub tidak membantahnya sama sekali.


Mourinho diperkirakan akan datang ke Old Trafford di musim panas, usai Louis van Gaal disebut akan pergi lebih cepat dari tiga tahun kontraknya di klub.


Dan Redknapp mengatakan pada Evening Standard: "Setiap kali United bermain imbang atau kalah, Van Gaal selalu keras kepala dan anda bisa lihat itu. Ia amat arogan ketika ia datang ke sini, ia amat percaya dengan kemampuannya, namun sekarang Anda bisa melihat perubahan dalam dirinya."


"Tidak ada yang senang dikecam tiap pekan, saya tidak peduli siapa Anda. Sulit untuk melihat ia bertahan hingga lebih dari musim panas. Dan siapapun yang datang, ia akan mendapat pekerjaan yang amat berat."


"Jose Mourinho amat difavoritkan untuk pergi ke sana, dan bagi saya sepertinya semuanya sudah selesai. Klub tidak pernah membantahnya. Ia bisa menyelamatkan mereka, namun bakal membutuhkan pemain top." [initial]


 (eve/rer)