Redknapp: Dikalahkan Liverpool & Pecat Mourinho, Chelsea Gila

Redknapp: Dikalahkan Liverpool & Pecat Mourinho, Chelsea Gila
Harry Redknapp (c) AFP
- Harry Redknapp percaya akan melakukan tindakan yang gila andai ia memecat Jose Mourinho, jika tim kalah dari akhir pekan ini.


Mantan bos Tottenham percaya bahwa pemain seperti Cesc Fabregas, Eden Hazard, dan Branislav Ivanovic, harusnya jadi pihak yang disalahkan atas menurunnya prestasi klub.


Sang juara bertahan Premier League tercatat hanya menang lima kali dari 10 laga dan duduk di peringkat 15 klasemen Premier League.


"Terlalu banyak pemain yang tidak tampil dengan performa terbaik dan tentu saja manajer harus bertanggung jawab, namun begitu pula dengan pemain. Dan siapa yang bakal menggantikan andai Mourinho pergi? Saya kira akan gila jika mereka memecatnya," jelas Redknapp pada London Evening Standard.


"Mereka tidak akan mendapatkan Josep Guardiola. Hanya ada Carlo Ancelotti dan Roman Abramovich sudah pernah memecatnya sekali!


"Saya tak yakin mereka akan memecat Mourinho. Saya mungkin salah, namun di mata saya ia masih manajer yang bagus." [initial]


 (les/rer)