Redknapp: Cedera Ivanovic Bagus untuk Chelsea

Redknapp: Cedera Ivanovic Bagus untuk Chelsea
Branislav Ivanovic (c) AFP
- Harry Redknapp percaya cedera hamstring Branislav Ivanovic akan jadi hal bagus bagi .


Bek Serbia tumbang pekan lalu kala tim nasional negaranya menang atas Albania dan dikabarkan akan absen tiga pekan.


Sosok berusia 31 tahun sendiri mencatat start yang buruk musim ini, dengan membuat beberapa blunder, hingga timnya kini duduk di peringkat 16 klasemen Premier League.


Redknapp mengatakan pada Express: "Cedera Ivanovic bisa menjadi hal bagus bagi Chelsea. Satu tahun lalu, ia mungkin bek terbaik di liga, namun ia kini tak bisa menunjukkan itu. Ia harus menemukan kembali rasa percaya diri.


"Ivanovic pemain top dan baru berusia 31. Ia masih bisa mengatasi semua tuntutan yang ada. Anda harus percaya diri. Ketika Anda tidak memiliki itu, Anda dengan mudah membuat kesalahan.


"Mungkin ia bisa menggunakan waktu ini untuk menilai performanya, menemukan kembali rasa percaya diri dan kembali dengan lebih kuat." [initial]


 (exp/rer)