'Real Madrid Akan Kembali Lamar De Gea'

'Real Madrid Akan Kembali Lamar De Gea'
David De Gea (c) FA
- Real Madrid akan coba menawar David de Gea lagi, andai Manchester United finish di luar empat besar di akhir musim nanti.


Hal tersebut merupakan pendapat dari pakar La Liga, Guillem Balague, usai melihat bagaimana De Gea hampir pindah ke Madrid musim panas lalu - namun gagal hanya karena kesalahan administrasi.


"Keylor Navas sudah menjadi salah satu pahlawan Real di awal musim ini, namun rencana mereka adalah mendapatkan De Gea, terutama jika United tidak finish di empat besar," tutur Balague pada Sky Sports.


"Rencana mereka adalah membangun tim yang lebih kuat musim depan - dan rencana tersebut sedikit berubah musim ini, karena mereka tidak bisa menemukan tim yang bersedia membeli Cristiano Ronaldo, yang berarti jika ia bertahan, mereka harus memperpanjang kontraknya."


United sendiri tengah duduk di peringkat lima klasemen sementara Premier League, tertinggal lima angka di belakang Arsenal, dengan satu laga sisa lebih banyak dibandingkan tim asuhan Arsene Wenger.


Setan Merah akan menjamu Leicester City di Old Trafford akhir pekan ini. [initial]


 (dst/rer)