RB Leipzig Coba Bajak Fabio Carvalho dari Liverpool

RB Leipzig Coba Bajak Fabio Carvalho dari Liverpool
Gelandang Liverpool, Fabio Carvalho (c) AP Photo

Bola.net - Fabio Carvalho dilaporkan berpotensi berkarir di Jerman di musim 2023/2024 mendatang. Sang gelandang dikabarkan kini jadi incaran klub Bundesliga, RB Leipzig.

Carvalho sebenarnya jadi pendatang baru di Liverpool. Ia direkrut The Reds dari Fulham pada musim panas kemarin.

Carvalho sendiri mengalami kesulitan di musim perdananya bersama Liverpool. Ia masih kesulitan bermain di skema permainan yang dirancang Jurgen Klopp.

Dilansir Fabrizio Romano, sudah ada klub yang ambil ancang-ancang untuk merekrut Carvalho. Klub itu adalah klub Jerman, RB Leipzig.

Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Butuh Gelandang Baru

Laporan tersebut mengklaim bahwa RB Leipzig sangat tertarik untuk merekrut Carvalho.

Die Roten Bullen akan berpisah dengan Christopher Nkunku di musim panas nanti. Alhasil mereka butuh pengganti yang sepadan di musim panas nanti.

Carvalho dibidik karena ia memiliki karakteristik yang mirip dengan Nkunku. Jadi Leipzig tertarik menggunakan jasanya di musim panas nanti.

2 dari 4 halaman

Ajukan Tawaran

Menurut laporan Romano, Leipzig sudah bergerak untuk mengamankan jasa Carvalho di musim panas nanti.

Mereka sudah mengajukan tawaran perdana untuk sang gelandang. Mereka ingin langsung membelinya secara permanen.

Namun Romano mengklaim bahwa tawaran itu ditolak Liverpool. Karena The Reds ogah berpisah dengan sang pemuda secara permanen.

3 dari 4 halaman

Jalan Tengah

Romano menyebut bahwa Liverpool dan Leipzig saat ini sedang mendiskusikan jalan tengah untuk transfer Carvalho ini.

Salah satunya adalah dengan cara memasukkan klausul buyback dalam transfer sang pemuda ke Jerman nanti.