Raul Meireles Siap Balik ke EPL Bersama Sunderland

Raul Meireles Siap Balik ke EPL Bersama Sunderland
Raul Meireles. (c) AFP
Bola.net - Mantan pemain Liverpool Raul Meireles dikabarkan berminat dengan tawaran Sunderland guna mengembalikan dirinya ke pentas EPL.

Gelandang asal Portugal ini mengaku sudah tidak betah di Liga Turki, semenjak pindah ke Fenerbahce dari Chelsea ia tak sanggup beradaptasi dengan baik.

Pelatih Paolo di Canio kabarnya meminta The Black Cats untuk segera melayangkan tawaran kepada klub Meireles, hanya saja Sunderland bukan peminat tunggal.

Klub Premier League lainnya Fulham kabarnya juga bersedia memberi tempat bekas bintang Porto itu, kini keputusan ada di tangan si pemain untuk menentukan destinasi.[initial]

 (dym/lex)