Rashford Sibuk Perangi Kemiskinan di Inggris, Solskjaer: Jangan Lupa Fokus ke Sepak Bola

Rashford Sibuk Perangi Kemiskinan di Inggris, Solskjaer: Jangan Lupa Fokus ke Sepak Bola
Mural Marcus Rashford (c) AP Photo

Bola.net - Pemain Manchester United, Marcus Rashford, aktif dalam kegiatan mengentaskan kemiskinan anak-anak di Inggris. Ole Gunnar Solskjaer selaku pelatih berharap sang pemain tidak melupakan tugas utamanya sebagai pesepakbola.

Dikarenakan mengalami cedera, Rashford belum memiliki kesempatan untuk menjalani laga 'debutnya' pada musim 2021/22 ini. Kabar baiknya, kondisinya dikabarkan telah pulih dan siap beraksi lagi.

Rashford dikabarkan bisa turut ambil bagian ketika Manchester United bertandang ke markas Leicester City dalam rangka laga lanjutan Premier League, Sabtu (16/10/2021). Tapi, belum diketahui apakah dia bisa tampil sejak menit awal atau tidak.

Kembalinya Rashford tentu menjadi angin segar buat Solskjaer yang kerap diterpa isu pemecatan belakangan ini. Pelatih asal Norwegia tersebut membutuhkan semua pemainnya untuk bisa mengembalikan Manchester United ke jalur kemenangan.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 2 halaman

Fokus pada Manchester United

Sejak awal terjadinya pandemi, Rashford terbilang cukup aktif dalam memerangi kemiskinan anak-anak di Inggris. Rashford paling cakap saat mengetahui bahwa program makanan gratis di sekolah dihentikan pemerintah setempat karena adanya pandemi.

Aktivitas mulia tersebut dilakukannya hingga sekarang. Dan, karena itu, pemain berusia 23 tahun tersebut mendapatkan gelar MBE (Member of British Empire) dari Ratu Inggris belum lama ini.

Namun bukan berarti Rashford boleh meninggalkan tugas utamanya sebagai pemain Manchester United. "Dia juga punya waktu untuk merefleksikan apa yang telah dilakukan di luar lapangan," buka Solskjaer dikutip dari Goal International.

"Dia telah melakukan beberapa hal yang fantastis dan saat ini... mungkin memprioritaskan dan fokus pada permainannya karena dia punya tantangan di Man United, di inggris, dan saya pikir Marcus adalah salah satu orang yang siap menerima tantangan tersebut."

2 dari 2 halaman

Memberikan Waktu Buat Rashford

Kendati sudah pulih dan siap beraksi kembali, Solskjaer enggan terburu-buru memberikan beban besar kepada Rashford. Walaupun, ia memiliki ekspektasi yang sangat besar terhadap jebolan akademi the Red Devils tersebut.

"Dia akan menunjukkan diri dan talentanya, dan dia tahu bahwa kami menginginkan banyak hal dari dia. Namun kami akan memberinya waktu utnuk kembali seperti dulu dan apa yang dia bisa lakukan," kata Solskjaer lagi.

Solskjaer sendiri dihadapkan dengan tantangan besar. Ia wajib membawa Manchester United kembali ke jalur kemenangan setelah bermain imbang kontra Everton dalam laga Premier League sebelum jeda internasional.

(Goal International)