Rashford: MU Sudah Siap Hadapi Arsenal

Rashford: MU Sudah Siap Hadapi Arsenal
Marcus Rashford Merayakan Golnya Ke Gawang Hull City (c) Ist

Bola.net - - Penyerang Muda Manchester United, Marcus Rashford mengaku sudah tidak sabar menghadapi Arsenal pada pertandingan pekan ke 12 EPL musim ini. Rashford menilai laga tersebut akan menjadi salah satu pertandingan yang penting bagi perburuan gelar musim ini.

Laga melawan Arsenal merupakan laga yang penting bagi sosok Rashford. Striker 19 tahun ini mendapatkan debutnya di EPL saat melawan The Gunners awal tahun lalu, di mana ia tampil spektakuler dengan mencetak brace ke gawang Petr Cech.

Rashford sendiri sudah tidak sabar untuk mengulangi performa apiknya melawan The Gunners pada pertandingan akhir pekan ini. "Ketika anda bermain dengan bagus melawan sebuah tim, maka anda akan mengingat hal itu saat anda berhadapan mereka sekali lagi." beber Rashford kepada MUTV.

"Saya pikir semua pemain kami sudah menantikan pertandingan nanti [Melawan Arsenal]. Bukan hanya saya saja, namun semua pemain kami sudah siap untuk menjalani laga ini." tandas jebolan akademi MU tersebut.