
Musim ini nama Marcus Rashford menjadi bahan perbincangan dunia sepakbola Internasional. Semenjak mendapat debut saat pertandingan Europa League kontra Midtjylland di bulan Februari lalu, pemuda asli kota Manchester itu tampil apik dengan mencetak 7 gol dari 14 penampilannya bagi tim utama setan merah, termasuk dua gol ke gawang Kiper veteran Premier League Petr Cech.
Mata yang diwawancarai oleh Telegraph mengungkapkan kendati sudah menjadi sensasi baru di Old Trafford, Rashford tetap memiliki sifat pemalu. "Kebanyakan pemain muda malu-malu saat pertama kali bergabung dengan tim utama. Marcus contohnya, ia selalu menjadi anak yang pemalu di ruang ganti tapi itu tidak berlaku saat ia berada di atas lapangan" beber Mata.
"Ia selalu bekerja keras, dan sangat menyenangkan melihatnya tumbuh dari pemain junior masuk ke tim senior. Menyenangkan juga melihat bagaimana para pemain muda ini memainkan sepakbola mereka dan memberikan segala yang terbaik yang ia punya untuk tim ini, jadi ini pertanda bagus" tutup gelandang 28 tahun ini.
Mata dan Marcus Rashford kemungkinan besar akan saling bahu membahu saat Manchester United menghadapi Leicester City pada pertandingan pekan ke 36 Premier League di markas setan merah, Old Trafford.[initial]
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 29 April 2016 23:06
-
Liga Inggris 29 April 2016 21:48
-
Liga Inggris 29 April 2016 21:36
-
Liga Inggris 29 April 2016 21:31
-
Liga Inggris 29 April 2016 21:15
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:06
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 19:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...