Ranieri Percaya Vardy Tak Akan Tergiur Tawaran Tim Besar

Ranieri Percaya Vardy Tak Akan Tergiur Tawaran Tim Besar
Jamie Vardy (c) Leicester
- Claudio Ranieri percaya bahwa striker andalannya, Jamie Vardy, tidak akan tergoda oleh tawaran yang datang dari berbagai klub saat ini. Penampilan sang pemain memang tengah menanjak musim ini.


Total 10 gol sukses dibukukan oleh penggawa tim nasional Inggris tersebut. Bersama rekannya, , ia turut membantu Leicester City bertengger di posisi ke-5 klasemen sementara.


"Jamie fokus bersama kami. Dia suka dengan apa yang ia lakukan di Leicester dan tim nasional," kata eks manajer Chelsea tersebut kepada Goal International.


"Saya tidak berpikir dia akan berubah pikiran dan tertarik dengan tawaran tim besar. Dia sangat bahagia di sini dan sangat berfokus dengan apa yang ia kerjakan." tukasnya.


Belakangan ini, nama Vardy sering disebut masuk dalam target belanja Real Madrid. Namun, berita tersebut masih belum bisa dikatakan benar, pasalnya belum ada sumber yang jelas terkait pemberitaan tersebut.[initial]



 (goal/yp)