Ranieri: Leicester Underdog di Liga Champions

Ranieri: Leicester Underdog di Liga Champions
Claudio Ranieri (c) LCFC
- Claudio Ranieri berkeras bahwa hanyalah tim underdog di babak grup Liga Champions, meski mendapatkan undian yang relatif mudah.


Sang juara Premier League akan menghadapi Porto, Club Brugge, dan Copenhagen di Grup G, seiring debut mereka di kompetisi elit Eropa musim ini.


Itu berarti Leicester mungkin akan menghadapi beberapa laga sulit di sepanjang kompetisi, namun Ranieri percaya timnya akan terus berkembang seiring berjalannya waktu.


"Sekali lagi, saya bisa bilang kami adalah underdog. Untuk alasan ini, kami harus berjuang untuk segalanya," tutur Ranieri pada Goal International.


"Suporter kami layak mendapatkan kesempatan untuk melihat aksi tim dari seluruh Eropa seperti Porto, Club Brugge, dan Copenhagen."


Leicester akan menjalani laga perdana mereka di Eropa dengan melawan Brugge di Belgia pada 14 September. [initial]



 (gl/rer)